2010? Apa Resolusimu?

1. Apa itu resolusi? Ada yang tahu?

Menurut saya resolusi adalah sebuah pencapaian suatu objek atau sebuah tujuan yang akan kita usahakan secara maksimal dengan pilihan-pilihan yang akan kita jalani. Itu bisa berupa dan berbentuk apapun sesuai dengan daya imajinasi dan impian setiap orang.

2. Apa saja resolusi kalian di tahun 2010 ini? Sebelum itu terjawab, kita harus mengetahui dulu bagaimana resolusi itu dapat kita pilih dan kita jalani?

Pertama, resolusi yang dipilih merupakan sesuatu yang bermanfaat dan memiliki nilai positif bagi diri sendiri dan orang banyak. Jangan samapi merugikan diri sendiri, apalagi merugikan orang lain.
Kedua, resolusi yang akan kita pilih harus sesuai dengan kemampuan yang dapat kita sanggupi atau tidak berlebihan.
Ketiga, Resolusi harus dapat kita jalani dengan usaha maksimal, dengan sungguh-sungguh, ada rasa tanggung jawab, pantang menyerah dan yang terpenting harus disertai dengan doa.
Semakin banyak resolusi yang kalian buat, semakin panjang pula perjalanan dan usaha yang ditempuh sehingga dapat melatih kesungguhan dan kepercayaan diri.


Saya sendiri sudah mempunyai resolusi yang saya kira sangat bermanfaat bagi diri saya, yaitu :
1. IPK UPGRADE. Ya, peningkatan IPK adalah menjadi "primary goals" yang akan saya realisasikan. Mudah-mudahan dengan banyak doa dan usaha serta kerja keras itu dapat terwujud.
2. Hidup Hemat. Pengeluaran saya pada setiap bulannya di tahun 2009 dirasa begitu boros. maka saya memutuskan untuk hidup irit dan menekan pengeluaran yang tidak penting, sehingga uang yang lebih dapat saya simpan untuk nilai guna yang lebih penting di kemudian hari.
3. Memperbanyak olahraga. Untuk kehidupan yang lebih sehat saya harus mengkonsumsi makanan-makanan sehat dan perbanyak olahraga agar dapat menjaga kestabilan kesehatan terhadap berbagai penyakit.


Ketiga hal tersebut merupakan resolusi saya untuk tahun 2010 yang saya harapkan dapat tercapai di tahun 2010 dan menjadi sangat bermanfaat bagi hidup saya. Semoga tahun 2010 ini dapat memberikan kebaikan pada setiap manusia di bumi ini.

Good Luck, Guys...
Happy New Year 2010 all... God Bless You all...

"Buka diri pada tantangan, tentukan pilihan, maksimalkan usaha dan nikmati hasilnya kelak. Kemudian syukuri apapun itu hasilnya."

0 komentar:

Posting Komentar